Forkoma PMKRI Matim Sumbang Buku untuk SDN Nanga Waru Elar Selatan

Editor: Jurnalis author photo


liputan6online.com
| NTT- Semangat literasi semestinya terus digodok dalam menumbuhkembangkan semangat generasi penerus dalam budaya membaca. Merespon hal itupun Forum Komunikasi Alumni (Forkoma) PMKRI Manggarai Timur sebagai organisasi sosial mempunyai kepedulian terhadap sekolah-sekolah yang memiliki keterbatasan fasilitas internet melalui sumbangan buku.


Tadeus Sakung kepala sekolah SDN Nanga Waru  desa Nanga Puun kecamatan Elar Selatan Kepada media ini mengatakan 
Dirinya merasa bangga dan terimakasih atas sumbangan buku dari Forkoma PMKRI Manggarai Timur. Hal ini bentuk kepedulian Forkoma PMKRI untuk siswa/i dalam budaya membaca.

"Kami sangat bangga dan terimakasih atas kepedulian dari Forkoma PMKRI Manggarai Timur dan hal ini merupakan motivasi dan juga dorongan dalam semangat literasi dilembaga pendidikan SDN Nanga Waru", ungkap Tadeus.

Sementara Yustinus Rani ketua Forkoma PMKRI  Manggarai Timur kepada media ini juga mengatakan bahwa hari ini kami melakukan sumbangan buku sebanyak 1.500 exemplar buku sebagai wujud keberpihakan terhadap masalah pendidikan yang ada berkaitan dengan literasi.

"Kami hari ini sumbangkan 1.500 exemplar buku untuk SDN Nanga Waru. Hal ini bentuk keberpihakan Forkoma PMKRI Manggarai Timur dalam mendorong semangat literasi generasi penerus bangsa", ungkapnya kepada media liputan6online rabu 15 desember 2021.

Tino juga menjelaskan bahwa setelah Manggarai Timur dilabel sebagai daerah miskin ekstrim yang salah satunya berkaitan dengan keterbelakangan pendidikan. Atas dasar itupun upaya dan gebrakan Forkoma PMKRI Manggarai Timur sebagai organisasi sosial tentunya terpanggil dan terlibat langsung melalui sumbangan dan terlibat mendorong semangat literasi generasi penerus bangsa.

"Beberapa waktu lalu Manggarai Timur dilabelkan sebagai daerah miskin ekstrim. Salah satu indikatornya berkaitan dengan keterbelakangan pendidikan. Atas dasar ini Forkoma PMKRI Manggarai Timur terpanggil dan terlibat langsung dalam mendorong semangat literasi",pungkasnya. (L6OC/Eposth Ngaja)
Share:
Komentar

Berita Terkini