Personil Lantas Tapsel Ikut Gotong Royong Bantu Masyarakat Percepat Pembersih Material Longsor

Editor: Jurnalis author photo


liputan6online.com
| TAPSEL- Personil Lantas Polres Tapanuli Selatan ikut bergotong royong 

membantu masyarakat mempercepat proses pembersihan material longsor yang menutup badan jalan di Kelurahan Sipagimbar, Kecamatan Saipar Dolok Hole Tapsel.

Kapolres Tapsel, AKBP Roman Smaradhana Elhaj mengatakan, personil Sat Lantas untuk diturunkan guna membantu masyarakat membersihkan material longsor dan bersama  personil Polsek SDH, Selasa (08/3/2022).

"Kita membantu masyarakat setempat dalam proses pembersihan material longsor, agar memperlancar arus lalulintas di lokasi longsor," kata Kapolres.

Sementara, Kasat Lantas Polres Tapsel, AKP Sofyan Helmi Nasution juga menjelaskan, usai menerima laporan adanya longsor di Kecamatan SDH pihaknya langsung menurunkan anggotanya atas perintah Kapolres.

” Iya benar, personil Sat Lantas berangkat ke lokasi longsor untuk membantu membersihkan material longsor dan membantu memperlancar arus lalulintas,” kata Kasat Lantas AKP Sofyan Helmi Nasution.

Dari pantauan awak media, kegiatan itu dipimpin oleh Aiptu Purwanto, dan untuk personil ada 3 orang. Dan, dilokasi longsor personil Sat Lantas tetap dikoordinir Kapolsek SDH AKP Zulham. (L6OC/Ril/Tantawi)
Share:
Komentar

Berita Terkini