Peduli Terhadap Lingkungan, PT Musimas Berikan Satu Unit Betor Sampah di Kelurahan Tangkahan

Editor: Jurnalis author photo


luputan6online.com
| MEDAN- PT Musim Mas melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) di Bidang Lingkungan kembali memberikan 1 (satu) unit Becak Motor Sampah untuk Kelurahan Tangkahan, Kecamatan Medan Labuhan.


Kegiatan ini merupakan program berkelanjutan dari PT Musim Mas untuk mendukung terciptannya kebersihan lingkungan di Masyarakat sekitar perusahaan. Secara bertahap PT Musim Mas telah menyalurkan Becak Motor Sampah kepada kelurahan di wilayah Kecamatan Medan Deli dan Kecamatan Medan Labuhan mulai dari Kelurahan Tanjung Mulia, Kelurahan Titi Papan, Kelurahan Tanjung Mulia Hilir, Kelurahan Mabar, Kelurahan Besar, Kelurahan Mabar Hilir, dan kali ini di Kelurahan Tangkahan.

Penyerahan donasi becak sampah dilakukan oleh Jefry Surya Salim dan Fiqhri Gemilang, selaku Humas PT Musim Mas kepada Lurah Tangkahan Bapak Elias Padang S.T. bersama dengan Ketua LPM Kelurahan Tangkahan Supriyadi, pada Selasa, 10 Oktober 2023 di Kantor Lurah Tangkahan. 

“Kita sangat berterima kasih kepada PT Musim Mas karena sudah terus memberikan perhatian dan kontribusi kepada masyarakat sekitar khususnya di Kelurahan Tangkahan. Dengan adanya tambahan armada becak sampah ini, tentunya akan bermanfaat bagi kita semua," Ujar Lurah Tangkahan, Elias Padang S.T.

Supriyadi, selaku Ketua LPM Kelurahan Tangkahan juga memberikan tanggapan dan ucapan terima kasih.

“Kami dari LPM Kelurahan Tangkahan mengucapkan banyak terima kasih kepada PT Musim Mas yang sudah menyambut baik kebutuhan dan keperluan masyarakat di Kelurahan Tangkahan. Kita akan memaksimalkan segala dukungan dan niat baik PT Musim Mas yang dapat bermanfaat untuk masyarakat," ucapnya.

“Pemberian bantuan becak motor sampah ini sebagai komitmen dan wujud kepedulian perusahaan terhadap kebersihan lingkungan masyarakat; Semoga dengan adanya tambahan armada becak sampah di Kelurahan Tangkahan dapat memberikan manfaat yang baik bagi masyarakat sekitar," ucap Jefry Surya Salim dan Fiqhri Gemilang, Humas PT Musim Mas. (L6OC/Kinoi)
Share:
Komentar

Berita Terkini