Berdamai Dengan Mou, Gelandang As Roma Isyaratkan Bertahan

Editor: Jurnalis author photo


liputan6online.com
| JAKARTA - Dikabarkan Sudah berdamai dengan calon pelatihnya di AS Roma, Jose Mourinho, gelandang serang asal Armenia, Henrikh Mkhitaryan kabarnya siap untuk bertahan dengan I Giallorossi.


Kepastian bergabungnya Jose Mourinho sebagai pelatih baru dari AS Roma mulai musim depan pastinya akan memberikan beberapa perubahan bagi klub tersebut. Salah satu hal yang tentunya akan terpengaruh dengan kehadiran seorang taktisi baru adalah masa depan dari para pemain.

Mourinho yang dikenal cukup tegas terhadap para pemainnya, kebetulan memiliki hubungan masa lalu yang kurang baik dengan beberapa nama di kubu Roma, salah satunya adalah Henrikh Mkhitaryan. Kedua belah pihak dikabarkan sempat mengalami perselisihan berat yang berujung pada kepergian dari sang pemain dan situasi serupa sempat diperkirakan akan kembali terjadi.

Namun, pemberitaan terakhir dari Tuttomercatoweb kini mengatakan bahwa baik Mkhitaryan dan Mourinho telah melakukan pembicaraan dan mengatasi permasalahan yang sempat terjadi diantara mereka. Kondisi tersebut tentunya memberikan kabar positif bagi para penggemar dari Roma, karena mantan pemain Borussia Dortmund itu telah menjadi salah satu pemain yang penting bagi tim asal ibukota tersebut semenjak kedatangannya.

Tidak hanya membuat sang pemain tidak akan meninggalkan klub, membaiknya hubungan antara Mkhitaryan dengan calon pelatihnya itu juga disebut akan membuat pemain tim nasional Armenia itu segera menandatangani kontrak baru dengan Roma. Saat ini, masa bakti dari gelandang serang kreatif itu memang akan berakhir pada 30 Juni nanti, tapi I Giallorossi memiliki klausul perpanjangan otomatis yang berkaitan dengan jumlah pertandingan minimum yang dia mainkan musim ini.

Perjanjian kontrak dari Mkhitaryan memang membuatnya bisa diperpanjang selama semusim lagi jika dirinya paling tidak mampu bermain sebanyak 20 kali bersama Roma. Sang pemain bisa melakukan jauh lebih baik karena dia tercatat tampil 45 kali di semua kompetisi dengan koleksi 14 gol serta 13 assist.

Kontribusi yang diberikan oleh pemain berusia 32 tahun tersebut memang bisa dibilang sangat penting bagi lini depan Roma. Karenanya, sangat disayangkan jika dia dibiarkan begitu saja pergi dengan status bebas transfer, terutama melihat sang gelandang juga diminati oleh beberapa klub Italia termasuk AC Milan. (Ricky)
Share:
Komentar

Berita Terkini