GM FKPPI 0212 dan GM FKPPI 0225 Audiensi Dengan Dandim 0212/TS

Editor: Jurnalis author photo


liputan6online.com
| TAPSEL- Tabagsel Dandim Rooy Chandra Sihombing didampingi Pasi Intel Kapten H Sirait menyambut kedatangan pengurus GM FKPPI 0212/TS Rivool Weyn dan Ketua GM FKPPI 0225 Padang Sidempuan, Sutan Nasution beserta rombongan di Makodim tersebut, ternyata murni anak anak dari TNI/PolrI, Selasa (14/9/2021).


Menurutnya, keberadaan organisasi GM FKPPI hendaknya menjadi pelopor dalam penanganan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19 dan memberantas peredaran narkoba, khususnya di wilayah teritorial Kodim 0212/TS.

"Saya sangat mengapresiasi silaturahmi GM FKPPI ini. Semoga GM FKPPI dapat menjadi organisasi yang benar-benar memiliki intelektual, dan dapat menyesuaikan diri dengan keadaan yang sedang terjadi," ucap Dandim.

GM FKPPI, sambung Dandim, hendaknya peka terhadap situasi yang terjadi," tegas Rooy Chandra.

lanjut dikatakan Dandim, Mari sama sama mengimbau masyarakat dalam mensosialisasikan program Pemerintah, penerapan program 5M seperti, selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas. Semoga GM FKPPI semakin kompak membantu dan mensosialisasikan program pemerintah sehingga TNI/Polri dan masyarakat semakin kuat dan solid," pungkasnya.

Letkol Inf, Rooy menambahkan dalam menjalankan tugasnya Kodim 0212/TS, tentunya tidak dapat berjalan sendiri, dibutuhkan bantuan dan kerjasama dari seluruh elemen masyarakat dan organisasi termasuk GM FKPPI, sehingga apa yang kita harapkan dapat tercapai.

Tentunya, uluran tangan bagi pengurus maupun anggota GM FKPPI ini dalam membantu juga sangat diharapkan sekali. Berharap dapat menciptakan suasana kondusif didaerah sendiri. (L6OC/Tantawi)
Share:
Komentar

Berita Terkini