Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Pelabuhan Belawan Lakukan Patroli KRYD

Editor: Jurnalis author photo

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Faisal Rahmat Husien Simatupang, saat Pimpin Patroli KRYD

liputan6online.com
| BELAWAN- Guna Antisipasi gangguan Kamtibmas, Polres Pelabuhan Belawan gelar patroli Kegiatan Kepolisian Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), Jum'at malam (24/12/2021).


Kegiatan patroli gabungan TNI-Polri beserta camat Belawan itu dalam rangka pelaksanaan operasi lilin Toba tahun 2021.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Faisal Rahmat Husien Simatupang mengatakan, pihaknya melakukan patroli gabungan antara TNI-Polri beserta camat Belawan untuk pengecekan gereja-gereja, pospam dan posyan yang berada di wilayah hukum polres Belawan.

"Kegiatan ini langsung saya pimpin, dan melibatkan Wakapolres, Kasat Sabhara, Kasat Binmas, Camat Medan Belawan, Anggota TNI yang terlibat dan anggota polres Belawan yang terlibat dalam Sprin," kata orang nomor satu di polres Belawan.

Dan pastinya, sambung Kapolres, kita juga menghimbau warga masyarakat agar selalu memakai masker dan menjaga jarak dari kerumunan, karena kita mencegah closter baru virus yang mematikan ini," ucapnya. (L6OC/Kinoi)

Share:
Komentar

Berita Terkini