liputan6online.com | BELAWAN- Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Faisal Rahmat Husien Simatupang, mengucapkan selamat atas HUT Satpam yang ke-41 tahun.
Ucapan dan syukuran itu di selenggarakan di Aula Wira Satya Polres Pelabuhan Belawan, Senin (31/1/2022).
"Selamat HUT yang ke-41 tahun satuan pengamanan (Satpam), semoga agar lebih profesional lagi. Tidak pemisah antara satpam dengan Kepolisian dan harus tetap kerja sama agar terciptanya situasi yang kondusif," ucap Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Faisal Rahmat Husien Simatupang.
Sementara, Rahim Syah, selaku ketua panitia mengatakan, terima kasih atas pelaksanaan syukuran HUT Satpam ke-41 yang telah terlaksana dengan baik. Terimakasih Pak Kapolres Belawan," ucapnya singkat.
Selain itu, ketua APSI Medan Utara Rahman mengatakan, bahwa Satpam yang ada di Medan Utara harus lebih percaya diri dan profesional.
Dari amatan awak media, pada kegiatan itu, Kapolres Pelabuhan Belawan juga memberikan penghargaan kepada satpam terbaik.Dan memberikan tas sekolah kepada anak-anak satpam yang berprestasi. Sementara, pemotongan nasi tumpeng yang akan diserahkan kepada satpam termuda.
Turut hadir juga Kasat Bimas polres Belawan,
Kasat Lantas, Kabag Log, Kasubag Pers, Ustadz Asnawi, dari PT KIM (mewakili), APSI Medan Utara, dari PT. Pamin (mewakili), dari PT. Waruna (mewakili), PPS Belawan, dan Anggota satpam yang mewakili perusahaan. (L6OC/Kinoi)