Sampah Menumpuk di Pintu Air Sungai Parit Menimbulkan Bau Tak Sedap

Editor: Jurnalis author photo


liputan6online.com
| CILACAP- Keadaan anak sungai di desa parit, Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap di penuhi sampah. Penuhnya sampah tersebut tepatnya di pertigaan sungai pintu air, Sabtu (28/5/2022).

Akibatnya, sampah yang menumpuk dipintu air itu menimbulkan bau tak sedap.

Menurut seorang petani setempat, akibat penuh tumpukan sampah, maka air mengalir ke sawah para petani.

"Kami (petani), panen padi di bulan Mei hanya dapat 60%," kata seorang petani yang enggan disebutkan namanya.

Masih kata petani itu, masalahnya sawah kurang produktif, karena air asin naik ke sawah," jelasnya.

Di wilayah tersebut, sambung petani lain, pengaruhnya besar untuk tanaman padi, karena airnya mengandung karat. Hampir tiga Desa yaitu Desa Grugu, Desa Parit dan Desa Ujung manik.

"Karena seringnya air laut naik, jarak yang lumayan dekat dengan laut dari pantai selatan  ,air laut kadang naik ke atas atau yang sering disebut rob. Dan ditambah pintu air yang sangat tidak layak dilihat, seperti sampah pohon pisang, kayu, bangkai binatang dan apa saja material sampah banyak menumpuk di pintu air perempatan sungai  parit ini. Sungai ini termasuk sungai yang bisa menampung air dataran atas," ujarnya. (L6OC/Juki/Tashadi)
Share:
Komentar

Berita Terkini