Iwa Veda Maheswari Calya Dinata, Anak Usia 12 Tahun Yang Berbakat Dijuluki 'Mutiara Terpendam'

Editor: Jurnalis author photo


liputan6online.com
|BREBES- Siswi yang duduk dikelas VI SDN 03 Cimohong,  Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, lolos seleksi OSN 2022 ilmu Matematika bernama Iwa Veda Maheswari Calya Dinata (12 tahun) ternyata mahir dalam berbagai tarian latar dan tarian tradisional.


Sebanyak 47 jenis tarian yang sudah di kuasainya. Selain Kecerdasan dan Kelincahan dalam seni tarian, ia juga bisa menggunakan bahasa Inggris.

"Kepiawaian dan ketekunan dalam menggapai ilmu, sangat di tekuni-nya," kata ibu Veda, Riska Hidayati, Senin sore (25/7/2022).

Veda mengajarkan tarian kepada anak anak lingkungan sekitar. Veda juga sering tampil di panggung pentas untuk penyambutan berbagai acara, baik lokal, daerah maupun luar daerah Brebes.

Dia (veda) itu anaknya rajin,tekun,teguh, penuh semangat dan cepat tanggap. Selain punya rasa tanggung jawab yang tinggi, ia juga teguh pendirian," kata Riska.

Jadi saya, sambung Riska, gak pernah ngatur untuk belajar atau ngatur apa saja, karena dia sudah tau mana-mana yang jadi kewajiban nya," ujarnya. 

Selain itu, Bambang selaku tokoh Masyarakat Desa Cimohong,  juga menjelaskan, bahwa Veda sangat luar biasa pak.

"Selain Cerdas, Veda juga merupakan anak yang seharusnya mendapatkan perhatian, baik dari Pemdes setempat atau Dinas Dindikpora Maupun Dinas Kepariwisataan," harap Bambang.

Karena saat ini, anak seperti Veda sangat langka, apalagi di zaman sekarang yang serba digitalisasi sungguh sayang jika di biarkan," pungkasnya.

"Ananda Veda seharusnya dirawat dan di fasilitasi, juga di support agar menjadi pengharum Desa, Kecamatan, Kabupaten, Provinsi atau Bangsa Indonesia. Tentunya talenta Veda harus bisa menjadi suri tauladan bagi anak Negeri ini, agar menjadi putra putri yang bisa membanggakan Negara," tandas Bambang. (L6OC/Tashadi)
Share:
Komentar

Berita Terkini