Perkelahian Antar Pemuda di Jalan Bima Berakhir Damai

Editor: Jurnalis author photo


liputan6online.com
| BREBES- Belasan pemuda dari dua kampung terlibat baku hantam. Kedua kampung itu dari Sukasari dan Cangkring Kota Cirebon. Kejadian itu di Jalan Bima tepatnya di depan kios bengkel tambal ban Selasa 20 Agustus 2021 yang lalu.


Akibat peristiwa itu, pihak kepolisian menangkap para pelaku yang dilaporkan melakukan penyerangan dan memberikan himbauan pada kedua belah pihak agar bisa saling menahan diri sehingga perkelahian susulan tak terjadi.

Setelah lebih dari dua pekan, akhirnya perwakilan dari kedua belah pihak yang bertikai bersepakat untuk melakukan perdamaian, prosesi kesepakatan damai dilaksanakan di bengkel tambal ban pada Jum'at malam 10 September 2021.

Perwakilan dari pihak Sukasari, Yenti mengungkapkan kepada media, "Damai itu lebih indah dan lebih tenang jika bisa damai kenapa kita harus berselisih apalagi saling berantem. Kita ini semuanya bersaudara kalau bisa jika ada perselisihan segera diselesaikan secara damai dalam kekeluargaan, "sebutnya.

Kedua pihak berharap agar kejadian ini tidak terulang lagi dan peristiwa ini dijadikan pelajaran untuk kedepannya. Jika terjadi perselisihan lagi segera di selesaikan dengan cara damai dan kekeluargaan.
(L6OC/Prayoga)
Share:
Komentar

Berita Terkini