Gempa Guncang Kabupaten Sarmi Papua

Editor: Jurnalis author photo

Ilustrasi 

liputan6online.com
| JAYAPURA- Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo (M) 5,0 mengguncang Kabupaten Sarmi, Papua. Gempa tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

BMKG menginformasikan gempa terjadi pada pukul 20.30 WIB, Rabu (30/11/2022). Titik gempa berada di koordinat 2,27 lintang selatan dan 139,41 bujur timur.

"Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG.

Pusat gempa berada di kedalaman 18 km. Belum diketahui dampak dan informasi lebih lanjut mengenai gempa ini.

"(Pusat gempa) 31 km timur laut SARMI-PAPUA," jelasnya.
Share:
Komentar

Berita Terkini