Diduga Korban Penganiayaan, Warga Temukan Mayat Pria Dalam Kondisi Wajah Lebam Berlumuran Darah

Editor: Liputan 6 author photo
Mayat pria saat ditemukan warga dilokasi (foto: Ist)

liputan6online.com I LABUHAN - Mayat pria dalam kondisi wajah babak belur dan berlumuran darah diduga korban penganiayaan, ditemukan warga dipinggir Jalan Tol Martubung, Kelurahan Besar, Kecamatan Medan Labuhan.

Mayat tersebut ditemukan warga pada Minggu (17/3/2024) malam. Personel Reskrim Polsek Medan Labuhan, mendapatkan informasi dari warga tak lama datang kelokasi.

Dilokasi, polisi mendapati identitas berupa Surat Izin Mengemudi (SIM), atas nama Swis Susanto (49) merupakan warga Kelurahan Rengas Pulau, Medan Marelan, Kota Medan, Sumatera Utara.

Guna kepentingan proses penyidikan atas kematian pria itu, polisi mengevakuasi mayat tersebut kerumah sakit Bhayangkara, untuk dilakukan autopsi.

Kepada wartawan, Kapolsek Medan Labuhan, Kompol Panggil Sarianto Simbolon, mengatakan jenazah pria tersebut tengah dilakukan autopsi guna kepentingan penyidikan polisi atas kematiannya.

"Jenazah sudah dievakuasi kerumah sakit untuk diautopsi guna kepentingan proses penyidikan polisi, atas kematiannya"ujarnya. (L6OC/HT).

Share:
Komentar

Berita Terkini